Sunday, April 28, 2019

Lari Jarak Menengah dan Jarak Jauh

A. Lari Jarak Menengah dan Jarak Jauh
Urutan gerak lari jarak menengah dan jarak jauh keseluruhan.


Struktur langkah lari jarak menegah dan jarak jauh mirip seperti langkah pada lari sprint dengan beberapa perbedaan berikut.
·         Posisi kaki pada saat sentuh tanah bervariasi dengan langkah lari.
·         Ayunan kaki bebas ke depan dengan sudut lutut terbuka (tungkai bawah hampir parallel dengan tanah).
·         Pelurusan pinggang, tungkai dan kaki pada fase dorong dapat penuh (jarak menengah) atau tidak penuh (jarak jauh).
·         Angkatan lutut harus lebih rendah,
·         Gerakan lengan sedikit atau tanpa pelurusan siku.
1.      Penempatan Kaki


Tujuan: guna mencapai gerakan kaki yang efisien,
Karakteristik teknik:
·         Bagian luar dan tumit kontak pertama dalam lomba lari yang lebih jauh, lebih lambat.
·         Bagian tengah (bahkan telapak) kaki kontak duluan dalam lomba lari yang lebih pendek, lebih cepat.
·         Kaki menggulir sampai pada ujung jari-jari kaki untuk bertolak.
2.      Start Berdiri
Tujuan : agar start secara efektif dari suatu posisi berdiri.


Karakteristik teknik:
·     Kaki depan ditempatkan tepat pada garis dengan kaki yang lain kira-kira selebar bahu, diletakkkan dibelakangnya.
·         Berat badan dibebankan pada kaki depan.
·         Lengan ada dalam posisi untuk disinkronkan dengan kaki.
·         Dorongan ada pada kaki depan.

No comments:

Post a Comment

History of Table Tennis

History of Table Tennis The history of table tennis parallels the evolution of its equipment, which is common in many sports. The fi...